1. Souvenir Pernikahan
Begitu keinginan saya untuk mengadakan pernikahan dengan tema pesta kebun di-approve papap, yang pertama terbersit di benak saya tentang souvenir adalah kipas 😀 Kenapa kipas? Saya berpikir, acara pernikahan saya dan Kk nantinya akan berlangsung dari pagi sampai siang hari. Souvenir berupa kipas diharapkan dapat berguna untuk memberi kesejukan para tamu ketika menghadiri acara pernikahan saya 🙂
Browsing sana sini saya nemu model kipas yang saya suka. Sayangnya, nggak di-approve oleh papap. Akhirnya ngajuin lagi model kipas yang lain. Alhamdulillah di-approve 🙂 Di sisi lain, bersyukur juga sih nggak jadi pake kipas yang model pertama, mahal cyiiin…..per pc-nya kena di atas 5000. Kalo model kipas yang kedua harganya di bawah 5000, pesan langsung ke pengrajinnya di Yogyakarta. Namanya Dani Craft, bisa cek website-ya di sini.
Saat ini souvenir pernikahan saya dan Kk sedang dalam proses pengerjaan. Mudah-mudah hasilnya memuaskan, karena kalau ada barang yang cacat, nggak bisa dikembaliin/ diretur euy 🙁
2. Souvenir Pengajian
Tadinya untuk souvenir pengajian pengen ngasih sajadah kecil+pashmina+tasbih. Tapi mamah berkata lain 😀 Jadi ceritanya nanti saat pengajian saya di Cirebon, mamah akan mengundang dua grup pengajiannya. Kalo nggak salah sih pengajian ibu-ibu RW dan pengajian ibu-ibu pensiunan Pertamina. Nah untuk dua grup pengajian ini akan diberikan souvenir pengajian yang berbeda yaitu kain untuk bahan baju dan jibab paris. Tapi saya lupa, mana yang untuk ibu-ibu pengajian RW mana yang untuk pengajian pensiunan ibu-ibu Pertamina 😀
Kain untuk bahan baju dan jilbab paris ini beli di Pasar Baru Bandung. Tinggal pesen sticker dan tas spunbond untuk kemasannya.
Salam,